Scroolling twitter, sesaat setelah masuk istirahat siang. terhenti pada satu postingan potongan acara Quiz TV di Inggris. Sang Host bertanya tentang Diabolical Nightjar. Itu jenis fauna di Indonesia, binatang apakah itu ?.
Keren ya, darimana tim kreatif mereka mendapatkan ide untuk membuat pertanyaan ini.
Gara gara ini, saya kemudian cari cari data species yang sempat saya kumpulkan. Ternyata species ini memang ada dengan nama latin Eurostopodus diabolicus. Pada data IUCN, jenis ini terkategori Least Concern. Pada Peraturan Pemerintah Indonesia, tepatnya di Permen LHK No. P.106/Menlhk/Setjen/Kum.1/12/2018 tentang Flora Fauna dilindungi, species yang mirip bulunya dengan elang ini termasuk jenis yang dilindungi.
Persebarannya pada wilayah sulawesi bagian tengah, terdapat titik perjumpaan di Taman Nasional Lore Lindu. Kebiasaan species sedikit agak mirip dengan Maleo yang hidup berpasangan dengan lebih banyak menghabiskan waktu di tanah.
Ayo, lebih kenali fauna dan flora asli Indonesia.
0 Comments:
Post a Comment